MODENA dan ECOLLABO8 Kolaborasi Dorong Ekonomi Sirkular Berbasis Plastik Daur Ulang

4 hours ago 3
ARTICLE AD BOX
ECOLLABO8 didirikan oleh Kevin Vignier-Groiez dengan visi mengolah sampah plastik menjadi produk bernilai guna seperti furnitur, peralatan rumah tangga, dan material bangunan. Berbasis di Bali, perusahaan ini mengusung prinsip desain berkelanjutan dan produksi lokal.

Tim MODENA Bali dalam kunjungan belum lama ini,  melihat langsung proses daur ulang mulai dari pemilahan sampah hingga produksi barang jadi. Proses tersebut menunjukkan bagaimana limbah plastik bisa dimanfaatkan kembali secara ekonomis dan ramah lingkungan.

“Solusi terhadap permasalahan lingkungan tidak bisa datang dari satu pihak saja. Diperlukan sinergi antara inovator, industri, dan masyarakat,” kata Winda Aulia, Sustainability Lead MODENA, dalam keterangannya, Selasa (22/4/2025).

Krisis iklim dan keterbatasan sumber daya alam menuntut pendekatan baru dalam pengelolaan limbah. Salah satu pendekatan tersebut adalah ekonomi sirkular, di mana limbah diperlakukan sebagai bahan baku untuk produksi selanjutnya.


Kunjungan ke ECOLLABO8 merupakan bagian dari rangkaian kampanye Earth Month 2025 yang digelar MODENA dengan tema “Our Power, Our Planet.” Selain di Bali, MODENA juga menggelar sejumlah kegiatan lingkungan di berbagai daerah seperti penanaman mangrove di Jakarta, aksi penyelamatan makanan (food rescue) di Surabaya, serta pembersihan pantai di Makassar bersama komunitas Marine Buddies WWF.

ECOLLABO8 sendiri terus mengembangkan kemitraan dengan pelaku industri, komunitas lokal, dan pelaku kreatif untuk memperluas dampak daur ulang plastik di tingkat akar rumput.

Read Entire Article