ARTICLE AD BOX
Jakarta, Gizmologi – Atlus Jepang bersiap membawa Raidou Remastered: The Mystery of the Soulless Army ke Nintendo Switch dan Switch 2 pada Juni 2025 mendatang. Kehadiran game ini akan membawa nostalgia bagi penggemar JRPG setelah seri aslinya terbit pada 2006. Kala itu Atlus menghadirkan game ini untuk konsol Playstation 2.
Namanya game remaster tentu akan dibahas mengenai peningkatan grafis yang dihasilkan dalam konsol baru nanti. Atlus menjanjikan bahwa peningkatan signifikan dapat dirasakan dalam performa dan resolusi. Dengan kemampuan di Switch 2 yang akan menjadi sorotan.
Raidou Remastered akan berjalan di Nintendo Switch 2 pada 60fps dengan resolusi 1920×1080, baik dalam mode handheld maupun docking TV. Sedangkan pengguna Switch generasi pertama, game ini tetap bisa dimainkan di resolusi tinggi di mode TV, namun dengan fluktuasi fps antara 30 hingga 60 fps.
Pada mode handheld di Switch generasi pertama, game ini justru akan mengalami penurunan resolusi ke angka 1280×720. Meski tetap dijanjikan bahwa gamenya nanti akan memberikan kualitas visual yang cukup impresif.
Sementara bila membandingkan dengan platform lain, maka versi PlayStation 5 dan Xbox Series X akan berjalan di 4K/60fps, sementara PlayStation 4 akan menghadirkan pengalaman 1080p di kisaran 30–60fps. Melihat spek ini, versi Switch 2 bakal menjadi pilihan menarik bagi gamer yang mengutamakan portabilitas tanpa mengorbankan kualitas.
Baca juga: Clair Obscur: Expedition 33 Sukses Catat Penjualan Tinggi, Bersiap Jadi Kandidat GOTY 2025!
Gameplay dan Cerita Raidou Remastered

Raidou Remastered mengajak pemain kembali ke Tokyo versi alternatif era Taisho, di mana teknologi modern bertemu dengan dunia okultisme. Karakter utamanya Raidou Kuzunoha XIV, adalah seorang detektif sekaligus summoner yang bertugas menyelesaikan kasus-kasus supernatural.
Cerita game masih mempertahankan plot dari versi asli di Playstation 2. Dimulai dengan kasus misterius hilangnya warga yang tampaknya berhubungan dengan kekuatan jahat dari dunia lain. Dengan bantuan dari demon yang bisa dipanggil dan dikendalikan, Raidou harus menggali rahasia tersembunyi di balik peristiwa-peristiwa ganjil ini. Elemen cerita noir, plot twist, dan suasana gelap menjadi kekuatan utama game ini.
Raidou Remastered mempertahankan sistem real-time battle yang menjadi ciri khasnya, berbeda dengan turn-based RPG konvensional. Pemain bisa bertarung langsung melawan musuh di arena, sambil mengeluarkan perintah kepada demon partner untuk menyerang atau mendukung.
Salah satu peningkatan terbesar adalah di sektor kontrol dan UI. Atlus menjanjikan navigasi yang lebih smooth dan responsif, cocok untuk standar gaming masa kini. Sistem auto-save dan opsi fast travel juga dikonfirmasi hadir, mempermudah eksplorasi tanpa membuat pemain frustrasi.
Artikel berjudul Raidou Remastered Akan Sambangi Switch 2, Hadirkan Performa Grafis Lebih Baik? yang ditulis oleh Ronggo pertama kali tampil di Gizmologi.id